Kegiatan Pelatihan Digital Assesment LSP SMK Negeri 5 Denpasar

Mengawali Kegiatan Uji Sertifikasi Kompetensi pada tahun pelajaran 2021/2022,
LSP SMK Negeri 5 Denpasar, mengadakan kegiatan pelatihan digital assesment.
Perangkat assesment yang dipergunakan uji sertifikasi kompetensi dirancang dalam bentuk
digitalisasi untuk mengurangi penggunaan kertas dan tetap ikut berpatisipasi dalam menjaga
lingkungan.

LSP SMK Negeri 5 Denpasar bekerjasama dengan PT. Wikan dalam penyediaan perangkat
asessmen. Oleh karenanya perlu dilaksanakan pelatihan menggunkan perangkat assesment
digital bagi asesor. Karena LSP SMK Negeri 5 Denpasar baru menyediakan skema KKNI level II
Perhotelan maka peserta pelatihan ini adalah asesor kompetensi bidang perhotelan. Peserta
merupakan asesor perhotelan dari internal SMK Negeri 5 Denpasar sejumlah 10 orang, dari sekolah jejaring :
1. SMK Wira Bhakti Denpasar, 2 orang
2. SMK Bali Dewata Denpasar, 3 orang
3. SMK Wira Harapan Badung, 3 orang
4. SMK Negeri 1 Nusa Penida, 8 orang
dan diikuti oleh pengurus LSP yang akan bertugas sebagai admin pada proses digitalisasi asesmen sejumlah
10 orang.

 

 

 

 

Pelatihan ini dilaksanakan selama 3 hari, yaitu tanggal 26,27 dan 28 Februari 2022 bertempat di Hotel Harris
Ubung, Denpasar dengan tahap kegiatan :
Hari I : Pemaparan materi dan program
Hari II dan III : Praktik mandiri mempergunakan program asesmen
Pada akhir kegiatan ini akan diterbitkan sertifikat pelatihan selama 32 jam.